125 views

Dua Preman Pemalak Sopir Antri Minyak Subsidi BBM Digelandang Team Landak Polres Mura

Uncategorized

koranpotensi.com – Mura

Team Landak Polres Musi Rawas mengamankan dua orang diduga pelaku Premanisme yang meminta uang keamanan ke Sopir yang mengantri minyak subsidi jenis solar di

Pom Bensin desa F Trikoyo kecamatan, Tugu Mulyo kabupaten, Musirawas

Dengan sigap Kasatreskrim polres Musirawas memerintahkan anggota satreskrim menangkap Preman pemalak sopir yang meresahkan masyarakat tersebut atas nama
Riki febrian, (23) bersama rekannya atas nama Sutopo bin Zubir, (40) swasta, sama tukang parkir, warga desa ketuan 3 kecamatan, Muara Beliti Kabupaten, Musi Rawas.

Kapolres Musirawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasatreskrim AKP Muhammad Indra Prameswara mengatakan Dimana diketahui setelah pelaku tertangkap modus preman
Diduga pelaku meminta uang parkir ngantri, bagi pengantri minyak Solar subsidi Rp. 5.000 s/d 10.000 per mobil.

Dijelaskan Kasatreskrim dengan gerak cepat tidak hitungan jam Kedua pelaku ditangkap dibawa ke Polres Musi Rawas guna mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Ditambahkan setelah diinterogasi pelaku berikut Barang Bukti yang dapat diamankan :
Uang tunai sebesar Rp 390.000 dengan berbagai pecahan puluhan ribu serta pecahan lima ribuan .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *